Pemberian Bibit Cabai Gratis Kepada Masyarakat Untuk Penyaluran Wiayah Bintan, Tanjungpinang dan Batam

18 Juli 2025, 15:05 WIB 96 kali dibaca
Kategori : Ketahanan Pangan

Tanjungpinang – Kepualuan Riau, Dinas Ketahanan Pangan, Pertanian, dan Kesehatan Hewan Provinsi Kepulauan Riau mulai hari ini, Kamis (17/7/2025), secara resmi meluncurkan program distribusi bibit cabai gratis kepada masyarakat. Program ini bertujuan untuk memperkuat ketahanan pangan keluarga dan mendorong kemandirian masyarakat dalam memenuhi kebutuhan bumbu dapur.

Program "Bantuan Bibit Cabai Untuk Masyarakat" disambut antusias oleh warga. Antrean calon penerima bibit cabai terlihat di lokasi pengambilan yang telah ditentukan. Berdasarkan pantauan di lapangan, sejumlah spanduk besar mengumumkan program ini dengan jelas, menegaskan bahwa bibit cabai ini diberikan secara gratis dan stok terbatas.

Masyarakat yang ingin mendapatkan bantuan bibit cabai ini hanya perlu membawa fotokopi Kartu Keluarga (KK) dan Kartu Tanda Penduduk (KTP) sebagai syarat administrasi. Jadwal pengambilan bibit ditetapkan mulai tanggal 17 Juli 2025 hingga stok habis, dari pukul 09.00 hingga 15.00 WIB.

Kepala Dinas Ketahanan Pangan, Pertanian, dan Kesehatan Hewan Provinsi Kepulauan Riau, Dr. Rika Azmi, S.TP, MM. menjelaskan bahwa program ini merupakan wujud nyata kepedulian pemerintah daerah dalam membantu masyarakat menghadapi potensi fluktuasi harga komoditas pangan, khususnya cabai. "Dengan menanam sendiri di rumah, masyarakat bisa lebih hemat dan memastikan ketersediaan cabai segar kapan pun dibutuhkan," ujarnya.

Distribusi bibit ini akan terus berlangsung selama persediaan masih ada, dengan harapan dapat menjangkau sebanyak mungkin keluarga di Kepulauan Riau. Masyarakat diimbau untuk segera memanfaatkan kesempatan ini mengingat kuota bibit yang terbatas.

Editor: Agam Yusliman